Pemdes Poyowa Besar Dua Gelar Penjemputan Adat Sangadi Terpilih

Uncategorized493 Dilihat

KOTAMOBAGU || manadozone.com — Pemerintah Desa (Pemdes) Poyowa Besar Dua, Kecamatan Kotamobagu Selatan, selasa (02/01/2023) menggelar acara penjemputan adat ‘Mobakid In Lipu’ Podui’an’ kepada Sukanto Domu, Sangadi Terpilih dari Pjs Yeyen Angkara, SPd.

Mobakid In Lipu’ Podui’an Pogukatan Kon Tungkat Adat Bobato In Lipu’ Poyowa Besar Dua, itu dilaksanakan di Gedung Balai Desa ‘Dindingan’ yang dipimpin Ketua Lembaga Adat, Yanto Makalalag.

Dalam acara penjemputan adat tersebut, terlebih dahulu Ketua Lembaga Adat Poyowa Besar Yanto Makalalag, menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi pengabdian kepada Pjs Sangadi Yeyen Angkara, SPd, yang dinilai merakyat dan cukup membantu bukan hanya pembangunan namun juga dapat memelihara keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) desa Poyowa Besar Dua.

Baca juga:   Buka Rakoor KAD, Silangen Apresiasi KPK RI

“Terima kasih untuk Mama Kean (Yeyen Angkara) kurang lebih 12 bulan bersama masyarakat memimpin Poyowa Besar Dua,” ucap Yanto Makalalag, Ketua Lembaga Adat Desa Poyowa Besar Dua.

Lanjut Yanto, dalam kesempatan tersebut juga menyampaikan ungkapan terima kasih kepada para panitia kegiatan Mobakid Lipu’ Podui’an Pongukatan Kon Tungkad Adat Bobato In Lipu’ Poyowa Besar Dua.

“Terima kasih kepada panitia, masyarakat, yang sudah melaksanakan penjemputan adat dengan baik.” Terangnya.

Acara pun dilanjutkan dengan pemberian cinderamata sebagai bentuk penghargaan atas kepemimpinan kepada Pjs Sangadi Yeyen Angkara, SPd, yang diberikan dari Pemerintah Desa, baik perangkat hingga BPD.

Baca juga:   Bupati dan Kejari Minahasa Sambangi Kejaksaan Agung RI

Perlu diketahui dalam acara penjemputan adat tersebut, Sangadi Terpilih Sukanto Domu bersama Istri naik Becak Motor (Bentor) yang diarak oleh Masayarakat dengan berjalan kaki dari Kediaman hingga ke Balai Desa Dindingan Poyowa Besar Dua tempat pelaksanaan penjemputan adat.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Selain Sangadi Terpilih Sukanto Domu bersama Istri Echy Buyakan, nampak juga Pjs Sangadi Yeyen Angkara bersama Suami, para Sangadi Guhanga, Ketua DPRD Kotamobagu, Meiddy Makalalag, ST, Camat Kotamobagu Selatan, Deddy Mamonto, SE., Sangadi Poyowa Besar Satu, Tapri Bangol, Babinsa Poyowa Besar Dua, Serda Yusran, Ketua Lembaga Adat Yanto Makalalag, bersama Anggota Lembaga Adat, Ketua BPD Poyowa Besar Dua, Tedi Makalalag, bersama Anggota BPD dan Masyatakat.

Baca juga:   Pemkot Tomohon Berupaya Terus Sosialisasikan Dampak Buruk Makan Daging Anjing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *