Pilhut Winangun Atas, Theo Herwanto Nomor Urut 2 Raih Suara Terbanyak

Manadozone||Minahasa – Terlaksananya pemungutan suara Pemilihan HukumTua (Pilhut) di Desa Winangun Atas (Wintas), hingga pantuaan media ini, Selasa (31/05/2022), berjalan aman dan lancar.

Jumlah DPT yang terdaftar di Desa Wintas sebanyak 886, terbagi di II (dua) Tempat Pemungutan Suara (TPS), yakni TPS I (satu) 456 dan TPS II (dua) 430.

Untuk TPS I, hasil perolehan suara, nomor urut 1 Vivi Wenny Lalawi meraih 53 suara, nomor urut 2 Theo Herwanto 179 suara, Josef Ronny Lumentut nomor urut 3 85 suara dan calon Kumtua nomor urut 4 Hofny Kansil meraih 57 suara

Baca juga:   Pemkot Tomohon Meriahkan HUT RI Ke-72 Melalui Pawai Pembangunan

Dari DPT yang terdaftar di TPS I (satu) sebanyak 430 pemilih, suara rusak 1 suara.

Sementara di TPS II (dua), sebanyak 374 suara yang menyalurkan hak pilih, dengan hasil perolehan suara, nomor urut 1 Vivi Wenny Lalawi meraih 24 suara, nomor urut 2 Theo Herwanto 190 suara, Josef Ronny Lumentut nomor urut 3, sebanyak 119 suara dan calon Kumtua nomor urut 4 Hofny Kansil meraih 40 suara, kertas suara rusak (1)

Dari hasil pemungutan suara ini, calon nomor urut 2 Theo Alfan Hermanto, mengatakan puji syukur kepada Tuhan, juga ungkapan terima kasih bagi para pendukung dan simpatisan, setelah melalui tahapan demi tahapan hingga pemungutan suara boleh berjalan dengan baik, aman dan lancar.

Baca juga:   Hadiri Tradisi Keceran di Banten, Kapolri: Aset Bangsa yang Harus Dikembangkan dan Dikenal Seluruh Dunia

 

Bagi para pendukung dan simpatisannya, Herwanto berharap agar tetap menjunjung kebersmaan dan tetap menjaga keamanan bersama, begitu juga bagi para pendukung dan simaptisan dari calon lain dan masyarakat di Desa Winangun Atas, kita bersama – sama membangun di berbagai sektor yang ada di Desa Wintas yang kita cintai ini.

Pelaksanaan Pilhut di Wintas ini, sejak pagi pukul (07:00) sudah di buka oleh panitia pelaksana , hingga proses pembacaan hasil dari pemungutan suara, berlangsung aman dan lancar diawasi pihak POLRI dan TNI.

Baca juga:   Covid-19, Bupati Bolmong Aparesiasi Dinas Kesehatan dan Jajaran

(JP)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *