Raih Rekor MURI, Gubernur Olly Dondokambey Ajarkan 4 Pilar Kebangsaan Ke Ribuan Pelajar se-Sulut

Manadozone || Tondano – Gubernur Sulawesi Utara Mengajar yang disiarkan langsung via video conference online dihadapan 10.000 pelajar SMA/SMK se-sulawesi utara Rabu, 2 Mei 2018 di Gedung Wale Ne Tou Minahasa Tondano

Dengan materi Pendidikan kewarganegaraan 4 Pilar kebangsaan, yaitu Pancasila,  UUD 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia,  dan Bhineka Tunggal Ika. 

Dalam pemaparannya Gubernur  menanamkan pentingnya pemahaman 4 Pilar Kebangsaan di kalangan generasi muda khususnya pelajar yang merupakan calon-calon pemimpin bangsa di masa yang akan datang. Pancasila, Undang Undang Dasar 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Bhinneka Tunggal Ika merupakan harga mati dan menjadi dasar kehidupan berbangsa dan bernegara di bumi Indonesia, tentunya juga buat kita warga di bumi Nyiur Melambai.

Baca juga:   Perangi Knalpot Racing, Polres Minahasa Intes Operasi Rutin

Sulut Hebat,  berdaulat dalam politik, Berdikari di Bidang Ekonomi dan Berkepribadian dalam kebudayaan sudah barang tentu berlandaskan 4 Pilar Kebangsaan dan akan terus digemakan di bumi nyiur melambai. Dengan menanamkan 4 Pilar Kebangsaan kepada para pelajar di Sulawesi Utara berarti menanamkan kecintaan akan tanah air Indonesia.

Dilanjutkan dengan Penyerahan piagam penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia kepada Gubernur Sulawesi Utara,  Olly Dondokambey, SE atas Rekor Kepala Daerah Pertama yamg mengajar melalui siaran langsung pada siswa.

Turut handir Ketua TP PKK Provinsi Sulut Ir. Ritha Dondokambey-Tamuntuan,  Wakil Gubernur Sulawesi Utara Drs.  Steven Kandouw,  Wakil Ketua TP PKK provinsi Sulut Dr.  Devi Kandouw-Tanos, Mars,  Pj. Bupati Minahasa Drs.  Royke H. Mewoh,  DEA, Ketua TP PKK Kabupaten Minahasa,  Helly Grace Mewoh-Pongoh, Forkopimda Sulut,  Sekretaris Provinsi Edwin Silangen, SE, MS, jajaran pemerintah provinsi Sulawesi Utara,  Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Jeffry R.  Korengkeng,  SH,  MSi,  jajaran pemerintah kabupaten Minahasa, dan siswa siswi SMA/SMK.(Toar)

Baca juga:   Walikota Eman Menerima Kunjungan Delegasi Dari Korea

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *