Walikota Eman : Penempatan Ruangan Kantor Baru Sesuai PERPRES No.81 Tahun2010

ManadoZone||Tomohon – Dengan adanya perkantoran yang ditempati, tidak cukuplah  kalau hanya membangun gedung saja, akan tetapi lebih penting lagi yang akan menempati gedung kantor ini agar lebih termotivasi dan bersemangat dalam melaksanakan tugas dan fungsi masing-masing dengan mengedepankan profesionalisme dan rasa tanggung jawab yang tinggi dalam bekerja. Hal ini dikatakan Walikota.Tomohon Jimmy Feidie Eman, SE.AK saat dilaksanakannya penthabisan ruangan kantor Walikota, Wawali, Sekot Tomohon untuk tempat kerja yang baru.

“Kantor wali kota Tomohon sebelumnya sudah dijadikan Kantor Pelayanan Publik ‘Wale Kabasaran’, dan kantor yang baru diresmikan merupakan kantor eks Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Barang Milik Daerah (DPPKBMD) Kota Tomohon yang sekarang sudah menjadi Badan Keuangan Daerah (BKD)”. Kata Walikota Eman.

Baca juga:  Bentuk Keprihatinan Bencana di Palu dan Donggala, Pemkot Tomohon Gelar Ibadah Bersama

Untuk itu, Walikota Eman berharap, dengan diresmikannya gedung baru ini semoga dapat berfungsi sebagaimana yang diharapkan.

Walikota Eman menjelaskan, dengan diresmikan ruangan baru ini mengacu pada Peraturan Presiden (Perpres) No. 81 tahun 2010 tentang Grand Design Reformasi Birokrasi yang mengatur tentang pelaksanaan program reformasi birikrasi, dengan target tercapainya tiga sasaran hasil utama yaitu peningkatan kapasitas dan akuntabilitas organisasi, pemerintahan yang bersih dan bebas KKN, serta peningkatan pelayanan public. Tutur Eman..

Untuk itu, ruangan kerja yang baru ini juga agar jajaran Pemkot Tomohon yang menempati kantor baru bisa menjadi berkat bagi dirinya dan orang lain. Selain itu, dalam menjalankan tugas harus juga dilandasi dengan kasih, pinta Walikota Eman.

Baca juga:  Pemkot Tomohon Melalui Dinas Kesehatan Menggelar Penyusunan Analisis Jabatan

Adapun peremian sekaligus penthabisan ruangan kerja ini diawali dengan  ibadah  dipimpin oleh Wakil Ketua Sinode GMIM Bidang Pembinaan dan Penggembalaan Pdt. DR. Arthur Rumengan, M.Th, sekaligus tanda pengguntingan pita. Senin (15/1/2018). Di Kantor Walikota Tomohon.

Hadir dalam kegiatan ini diantaranya,  seluruh pejabat pemkot tomohon, para ASN dan tenaga kontrak yang hadir.

(TH/Rdk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *