Diduga Bagi-Bagi Duit, Wagub Kandouw Penuhi Panggilan Panwas Minahasa

Featured, Minahasa706 Dilihat

Manadozone || Tondano – Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Utara Steven Kandouw yang juga selaku Wakil Ketua DPD PDI-Perjuangan Sulut memenuhi panggilan Panitia Pengawas Pemilu Kabupaten Minahasa Senin (9/7/2018)

Dikantor Panwas Minahasa, Kandouw diterima langsung Ketua Panwas Minahasa Donny Rumagit, Rendy Umboh dan Edwin Sumampou.

Steven Kandouw menuturkan pemanggilan terhadap dirinya oleh Panwas Minahasa terkait dengan Video pembagian uang kepada lansia di daerah Tateli Kecamatan Mandolang Kabupaten Minahasa.

“Saya memenuhi undangan dari pihak Panwas, untuk memberikan keterangan terkait video bagi-bagi duit sebelum Pilkada Minahasa berlangsung, karena saya sebagai warga negara yang baik Saya harus taat hukum, menghormari undangan dari Panwas, karena Panwas sebagai stakeholder pilkada,” ungkap Wagub Sulut itu.(Toar)

Baca juga:   Tepis Issu Kebanjiran TKA Ilegal. Presiden Joko Widodo Resmikan PLTP Lahendong